Berkolaborasi Dengan Chef Fahmi MasterChef, Street Sushi Kini Punya 37 Outlet!

Street Sushi, brand sushi lokal yang memulai bisnisnya di tahun 2013 kembali menorehkan pencapaian dengan membuka outlet ke-38 di lokasi yang cukup strategis, JTown Jatinegara, Jakarta Timur. Grand Opening yang digelar pada Minggu, 15 Desember 2024, ini memperkenalkan konsep outlet yang lebih modern dan nyaman, serta menghadirkan menu-menu baru yang unik dan menggugah selera. Kehadiran Street Sushi di JTown Jatinegara segera menarik perhatian para pecinta kuliner Jepang yang mencari hidangan berkualitas, halal dengan harga yang terjangkau.
Ada yang berbeda dari Grand Opening kali ini, Street Sushi kini berkolaborasi dengan Chef Fahmi, yang dikenal sebagai Top 6 MasterChef Indonesia Season 10. Bergabungnya Chef Fahmi ke Street Sushi sebagai Chief Culinary Innovator Street Sushi membawa warna baru bagi brand ini dengan mengusung tema "Discover the Taste of Japan with Indonesia Fusion." Ria Andriana selaku CEO & Founder Street Sushi menyampaikan “Konsep kolaborasi ini menggabungkan kelezatan autentik masakan Jepang dengan sentuhan cita rasa khas Indonesia, menciptakan pengalaman kuliner yang unik dan istimewa”.
Dengan bergabungnya Chef Fahmi ke manajemen Street Sushi, langsung memberikan gebrakan dengan menciptakan berbagai menu inovatif, seperti Rendang Sushi Roll, Balinese Sushi Roll, dan Sashimi Bitung, yang semuanya menawarkan rasa autentik dengan kualitas tinggi. Kehadiran Chef Fahmi juga menjadi dorongan bagi Street Sushi untuk terus meningkatkan standar kuliner mereka agar tetap sesuai dengan kualitas yang diharapkan dari seorang MasterChef.
Grand Opening Street Sushi JTown Jatinegara ini dihadiri oleh tim manajemen Street Sushi, Chef Fahmi, CEO Street Sushi Ria Andriana, serta sanak kerabat dari mitra bisnis Street Sushi JTown Jatinegara. Acara berlangsung dengan lancar dan meriah, menandai langkah baru bagi Street Sushi dalam memperluas jangkauannya di Indonesia.
Dengan semakin banyak tersebarnya
outlet yang dibuka, Street Sushi berharap dapat menjadi pilihan utama bagi
masyarakat yang ingin menikmati kuliner sushi berkualitas tinggi yang halal dan
arga terjangkau. Sukses selalu untuk Street Sushi dalam perjalanannya
menghadirkan inovasi kuliner bagi para pecinta sushi di Indonesia!